Pemanfaatan Limbah Abu Terbang Batu Bara (Fly Ash) PLTU Teluk Balikpapan Sebagai Filler Terhadap Karakteristik Campuran Aspal Beton (AC-WC)

Hermayanti, Anggelina (2023) Pemanfaatan Limbah Abu Terbang Batu Bara (Fly Ash) PLTU Teluk Balikpapan Sebagai Filler Terhadap Karakteristik Campuran Aspal Beton (AC-WC). Bachelor thesis, Institut Teknologi Kalimantan.

[img] Text
07181013_Cover.pdf

Download (52kB)
[img] Text
07181013_Abstract_En.pdf
Restricted to Registered users only

Download (114kB) | Request a copy
[img] Text
07181013_Abstract_Id.pdf

Download (115kB)
[img] Text
07181013_Chapter_1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (186kB) | Request a copy
[img] Text
07181013_Chapter_2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (524kB) | Request a copy
[img] Text
07181013_Chapter_3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (222kB) | Request a copy
[img] Text
07181013_Chapter_4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (590kB) | Request a copy
[img] Text
07181013_Conclusions.pdf
Restricted to Registered users only

Download (53kB) | Request a copy
[img] Text
07181013_Bibliography.pdf
Restricted to Registered users only

Download (127kB) | Request a copy
[img] Text
07181013_Paper.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (489kB) | Request a copy
[img] Text
07181013_Form020.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (235kB) | Request a copy

Abstract

Pemilihan jenis material memegang peranan penting dalam upaya untuk meningkatkan kekuatan struktural dari perkerasan jalan. Selain aspal, agregat kasar dan agregat halus, bahan material yang dimaksud adalah bahan pengisi (filler). Fly ash bisa digunakan sebagai mineral filler karena memiliki ukuran partikel yang halus. Fly ash yang digunakan merupakan sisa pembakaran batu bara yang dilakukan pada PLTU Teluk Balikpapan, Kota Balikpapan. Tujuan dari penelitian ini ialah untuk menentukan kadar aspal dan kadar fly ash optimum pada campuran serta untuk mengetahui pengaruh dari penggunaan fly ash dalam campuran AC – WC terhadap karakteristik campuran tersebut. Dari hasil penelitian ini diharapkan agar fly ash dapat digunakan secara optimal sebagai filler pada perkerasan lentur. Penggunaan fly ash sebagai pengganti dari filler dimungkinkan akan meningkatkan karakteristik dari campuran laston AC – WC. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan melakukan suatu percobaan untuk mendapatkan hasil yang diinginkan dengan variasi kadar filler 6%, 7%, 8%, 9% dan 10% serta dilakukan pengujian terhadap sifat fisis dari material yang digunakan hingga pembuatan dan pengujian benda uji tersebut dengan menggunakan metode Marshall. Dari hasil pengujian yang telah dilakukan, didapatkan kadar aspal optimum 5,21% dengan kadar fly ash yang optimum di 8% terhadap total kebutuhan filler. Dengan penambahan kadar fly ash mampu meningkatkan nilai stabilitas hingga mencapai kondisi optimum. Nilai rongga yang terdapat pada campuran ini cenderung lebih besar dari baseline, sehingga campuran memiliki sifat porous karena penggunaan material yang bergradasi kasar. Namun, nilai flow yang didapatkan baik pada sampel baseline maupun variasi fly ash tidak memenuhi standar yang digunakan.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
T Technology > TE Highway engineering. Roads and pavements
Divisions: Jurusan Teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Sipil
Depositing User: Anggelina Hermayanti
Date Deposited: 19 Jan 2023 07:36
Last Modified: 19 Jan 2023 07:36
URI: http://repository.itk.ac.id/id/eprint/19144

Actions (login required)

View Item View Item