RANCANG BANGUN PEMBANGKIT LISTRIK MIKRO DENGAN MEMANFAATKAN KEBISINGAN MESIN BERDAYA TINGGI (STUDI KASUS: MESIN GENERATOR SET ITK)

Hariyanto, Muhammad Fredy (2020) RANCANG BANGUN PEMBANGKIT LISTRIK MIKRO DENGAN MEMANFAATKAN KEBISINGAN MESIN BERDAYA TINGGI (STUDI KASUS: MESIN GENERATOR SET ITK). Bachelor thesis, Institut Teknologi Kalimantan.

[img]
Preview
Text
01161019_cover.pdf

Download (364kB) | Preview
[img]
Preview
Text
01161019_abstract_id.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
01161019_chapter_1.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
01161019_chapter_2.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
01161019_chapter_3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
01161019_chapter_4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
01161019_bibliography.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
01161019_paper.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Rancang bangun pembangkit listrik mikro memanfaatkan kebisingan mesin berdaya tinggi telah dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan tegangan output yang dihasilkan antara sumber kebisingan mesin generator set (genset) ITK dengan function generator dan menentukan jumlah dan variasi rangkaian piezoelektrik yang dapat menghasilkan tegangan output lebih besar dari sumber kebisingan mesin generator set (genset) ITK. Alat pemanen energi dari kebisingan terdiri dari 1 kotak resonator 1/4 λ, 3 buah fin, dan 3 buah piezoelektrik berbahan keramik. Sumber kebisingan yang digunakan adalah function generator untuk menghasilkan pola gelombang kebisingan stabil dan mesin generator set ITK yang menghasilkan pola gelombang acak. Pengujian dilakukan dengan mempertahankan ????????????̅̅̅̅̅ function generator dan mesin generator set ITK berada pada nilai 103,5 dB, temperatur ruangan berada pada interval 27o C – 30o C. Variasi jumlah dan rangkaian pizoelektrik terdiri dari 1 piezoelektrik, 2 piezoelektrik seri, 2 piezoelektrik paralel, 3 piezoelektrik seri, 3 piezoelektrik paralel, dan 3 piezoelektrik seri-paralel. Dalam pengujian ini, data intensitas kebisingan, frekuensi dan tegangan output piezoelektrik diambil selama 3 menit dan perulangan 5 kali setiap variasinya. Hasil percobaan menunjukkan nilai tegangan output rata-rata yang dihasilkan dari piezoelektrik dengan sumber kebisingan mesin genset lebih besar dibanding sumber kebisingan stabil function generator saat variasi rangkaian 1 piezoelektrik, rangkaian paralel dan 3 piezoelektrik seri-paralel. Namun, nilai tegangan output rata-rata dari kebisingan mesin genset saat variasi rangkaian seri lebih rendah dibanding sumber kebisingan dari function generator. Pola tegangan output rata-rata yang dihasilkan sumber kebisingan acak berfluktuasi, tidak stabil seperti saat rangkaian dipengaruhi sumber kebisingan stabil. Penelitian ini juga memperoleh hasil berupa rangkaian 3 piezoelektrik seri menghasilkan tegangan output rata-rata yang lebih besar dibanding variasi rangkaian lainnya dengan nilai 201,07 mV, saat ????????????̅̅̅̅̅ dan ????̅ berturut-turut 103,5 dB 223,62 Hz dengan sumber kebisingan mesin genset. Penambahan jumlah piezoelektrik saat dirangkai seri akan menghasilkan tegangan yang lebih besar.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Q Science > QC Physics
Divisions: Jurusan Sains, Teknologi Pangan, dan Kemaritiman > Fisika
Depositing User: Admin Perpustakaan ITK
Date Deposited: 19 Oct 2020 06:35
Last Modified: 15 Aug 2021 05:48
URI: http://repository.itk.ac.id/id/eprint/295

Actions (login required)

View Item View Item