ANALISIS PENGARUH HAMBATAN SAMPING TERHADAP KARAKTERISTIK LALU LINTAS PADAJALAN MT. HARYONO KOTA BALIKPAPAN

Putri, Arum Prastiyo (2019) ANALISIS PENGARUH HAMBATAN SAMPING TERHADAP KARAKTERISTIK LALU LINTAS PADAJALAN MT. HARYONO KOTA BALIKPAPAN. Bachelor thesis, Institut Teknologi Kalimantan.

[img]
Preview
Text
07151005_abstract_id.pdf.pdf

Download (116kB) | Preview
[img] Text
07151005_chapter_1.pdf.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (286kB)
[img] Text
07151005_chapter_2.pdf.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (585kB)
[img] Text
07151005_chapter_3.pdf.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (571kB)
[img] Text
07151005_chapter_4.pdf.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (843kB)
[img] Text
07151005_chapter_5.pdf.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (119kB)

Abstract

Jalan MT. Haryono merupakan jalan kota jenis arteri sekunder yang memiliki fungsi untuk menghubungkan antara pusat pelayanan dalam kota Balikpapan. Berdasarkan RTRW Kota Balikpapan tahun 2012 menyebutkan bahwa kawasan daerah tersebut diperuntukkan untuk permukiman serta perdagangan dan jasa. Hal tersebut mengakibatkan adanya interaksi antar zona penggunaan lahan baik kegiatan lokal, dan lalu lintas di sepanjang sisi jalan. Kegiatan disepanjang jalan tersebut menimbulkan hambatan samping yang tinggi ditepi jalan seperti kendaraan berhenti, kendaraan lambat, dan kendaraan keluar masuk jalan. Hambatan samping yang terjadi dapat mengganggu arus kendaraan, dan mengakibatkan berkurangnya lebar badan jalan efektif jalan serta berpengaruh pada kapasitas jalan. Berdasarkan permasalahan tersebut maka dibutuhkan sebuah studi yang bertujuan untuk dapat menganalisis pengaruh hambatan samping terhadap karakteristik lalu lintas pada jalan MT. Haryono. Adapun metode yang digunakan adalah MKJI 1997, dan permodelan mikroskopik. Data yang dibutuhkan pada penelitian ini adalah data primer dan sekunder. Data yang didapatkan akan dianalisis berdasarkan pedoman Manual Kapasitas Jalan Indonesia (MKJI 1997) dan simulasi mikroskopik. Hasil penelitian yang didapatkan adalah kapasitas jalan menurun karena pengaruh hambatan samping yang tinggi sehingga meningkatkan derajat kejenuhan. Nilai penyesuaian hambatan samping (Fcsf) untuk jalan perkotaan dengan kelas hambatan samping sangat tinggi sebesar 0.85 disesuaikan menjadi 0.939. Jenis hambatan samping yang paling dominan adalah kendaraan keluar dan masuk jalan.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions: Jurusan Teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Sipil
Depositing User: Admin Perpustakaan ITK
Date Deposited: 23 Oct 2019 08:52
Last Modified: 16 Nov 2021 07:46
URI: http://repository.itk.ac.id/id/eprint/122

Actions (login required)

View Item View Item